Pada Selasa, 21 Mei 2024 Pusat Studi Pangan dan Gizi UGM menerima kunjungan dari Pusat Pengembangan Pengujian Obat dan Makanan Nasional – Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) Jakarta dalam rangka benchmark terkait pengembangan baku mikrobia. Dalam pertemuan ini, Prof. Dr. Ir. Endang Sutriswati Rahayu, M.S. selalu Ketua PUI-PT Probiotik sharing pengalaman dalam mengelola kultur mikrobia di Food and Nutrition Culture Collection (FNCC) PSPG. Selain itu, juga dibahas tentang kemungkinan pengadaan kultur referensi uji mikrobiologis secara mandiri. Hal ini tentu saja dapat dilakukan, apabila kultur referensi memenuhi persyaratan kriteria dan telah dipersiapkan dengan sebaik-baiknya.
Article
Pusat Studi Pangan dan Gizi Universitas Gadjah Mada bersama dengan PT Algaepark Indonesia Mandiri berhasil mengembangkan produk jelly candy probiotik spirulina yang dikenal dengan nama Obina. Produk ini merupakan pengembangan dari probiotik dan spirulina yang mana keduanya memiliki banyak manfaat bagi kesehatan manusia.
Produk ini dapat dikonsumsi oleh berbagai kalangan, terutama anak-anak dan remaja dimana pada kelompok usia tersebut mereka memiliki kecenderungan untuk mengkonsumsi makanan ringan, seperti jelly candy. Dengan kebiasaan tersebut, maka akan sangat mudah untuk mereka menerima produk ini, terlebih lagi mereka memperoleh manfaat kesehatan dari probiotik dan spirulina di dalamnya.
Pada tanggal 8-10 September 2023 Tim PUI-PT Probiotik Pusat Studi Pangan dan Gizi UGM melaksanakan kunjungan ke pabrik Mazaraat Cheese Factory milik PT Mazaraat Lokanatura Indonesia di Pasuruan, Jawa Timur dalam rangka pelaksanaan program Matching Fund – Kedaireka berjudul Pengembangan Dan Komersialisasi Keju Organik Probiotik Sebagai Pendukung Utama Tumbuh Kembang Anak. Kegiatan ini diikuti oleh mahasiswa MBKM PUI-PT Probiotik PSPG yang mengambil topik tentang proses pembuatan keju probiotik, asisten peneliti, dan dosen pembimbing dengan didampingi oleh Tim PT Mazaraat dan Tim Kampoeng Susu – Bina Swadaya Pasuruan.
Saat ini, kesadaran masyarakat akan pentingnya kesehatan semakin meningkat. Masyarakat mulai menerapkan pola hidup sehat seperti mengonsumsi makanan yang bergizi. Tidak berhenti disitu, mereka juga mulai melirik produk-produk yang mengandung probiotik di dalamnya karena mengetahui banyaknya manfaat kesehatan yang dapat diberikan oleh probiotik di dalam ususnya. Meningkatnya permintaan masyarakat tersebut membuat produsen berinovasi dengan mengembangkan dan memproduksi produk yang mengandung probiotik.
Oleh: Alfia N. Hayati
Pada hari Selasa, tanggal 14 Maret 2013, Prof. Dr. Ir. Tyas Utami, M.Sc, sekretaris PUI-PT Probiotik sekaligus dosen Fakultas Teknologi Pertanian Universitas Gadjah Mada, dikukuhkan sebagai Guru Besar dalam Bidang Ilmu Mikrobiologi Pangan. Di dalam pengukuhan yang berlokasi di Balai Senat UGM tersebut, Prof. Tyas Utami menyampaikan pidato dengan judul Probiotik Indigenous: Potensi dan Tantangannya dalam Mendukung Kesehatan.
Poin-poin yang diuraikan dalam pengukuhan tersebut adalah mengenai mikrobiota saluran pencernaan, hubungan mikrobiota saluran pencernaan dengan pola makan dan kesehatan tubuh, peran probiotik untuk kesehatan saluran pencernaan, potensi probiotik indigenous serta peluang dan tantangan teknologi produksi probiotik indigenous dan produk pangan probiotik, serta peran perguruan tinggi dalam menyokong komersialisasi produk probiotik indigenous untuk mendukung kesehatan.
Oleh : Endang Sutriswati Rahayu
Whole genome sequence (WGS) atau disebut juga complete genome sequence merupakan sekuen nukleotida komplit dari suatu organisme. Strain-strain probiotik yang dimiliki oleh Tim Peneliti Probiotik (PUIPT – Probiotik) UGM telah dilakukan analisa sekuen nukleotida yang dimiliki oleh masing-masing strain tsb. Informasi WGS masing-masing strain ini juga telah dimasukkan di NCBI. Dari WGS masing-masing strain probiotik ini selanjutnya dianalisa secara in silico untuk mempelajari potensi fisioligis maupun karakter lain yang terkait dengan perannya sebagai strain probiotik. Beberapa contoh akan kami uraikan berikut ini, terkait dengan analisa WGS pada strain yang kami miliki untuk mendukung karakter sebelumnya yang telah dipelajari di laboratorium.
Pada hari Kamis, 30 Maret 2023 telah dilaksanakan penandatanganan Perjanjian Kerja Sama (PKS) antara Pusat Studi Pangan dan Gizi UGM dan Fakultas Pertanian serta Fakultas Kedokteran Universitas HKBP Nommensen Medan. Acara ini dilaksanakan bersamaan dengan agenda kunjungan kerja sama dan studi banding Universitas HKBP Nommensen ke Pusat Studi Pangan dan Gizi UGM. Turut hadir dalam acara dari pihak Universitas HKBP Nommensen yaitu Rektor dan Wakil Rektor, Dekan beserta Wakil Dekan Fakultas Pertanian dan Fakultas Kedokteran. Dari pihak UGM turut hadir Tim Direktorat Kerja Sama dan Alumni (DKAUI), dan dari PSPG dihadiri oleh Kepala PSPG, Ketua PUI-PT Probiotik, beserta Tim Ahli dan Tim Asisten Peneliti. Kunjungan berikut merupakan follow up dari kunjungan Tim PUI-PT Probiotik-PSPG bulan November 2022 yang lalu ke Universitas HKBP Nommensen. Semoga kerja sama dapat terus terjalin dengan baik kedepannya.
(18/01) PUI-PT Probiotik UGM sebagai pusat penelitian mengenai probiotik berkunjung ke PT Yakult Indonesia Persada di kawasan Ngoro Industrial Park Mojokerto pada Kamis, 12 Januari 2023. Kunjungan ini diikuti oleh 50 peserta dari PUI-PT Probiotik, termasuk tim ahli, mahasiswa S1, S2, dan S3 yang meneliti probiotik, serta beberapa peneliti dari BRIN.
Perjalanan dari PAU UGM dimulai dari pukul 04.30 WIB, sehabis semua peserta yang beribadah melaksanakan sholat shubuh. Rombongan ini tergabung dalam satu bus pariwisata, sehingga selain untuk berkunjung ke industri, juga dalam rangka meningkatkan keakraban antar peneliti dan mahasiswa. Sesampainya di factory plant Yakult, rombongan disambut oleh staff perusahaan, termasuk President Director PT Yakult Indonesia Persada, Hiroshi Kawaguchi. Kegiatan kunjungan ini bertujuan untuk menambah pengetahuan proses produksi yakult serta pemeliharaan kultur Lactobacillus casei Shirota strain yang digunakan oleh PT Yakult. Selain itu, kegiatan ini juga untuk menjalin hubungan yang baik antara PUI-PT Probiotik UGM dengan PT Yakult Indonesia Persada, karena bersama-sama juga ingin mengenalkan Probiotik ke masyarakat Indonesia. PUI-PT Probiotik UGM belajar banyak terkait pengembangan produk berbasis probiotik dari PT Yakult Indonesia yang sudah menjadi pelopor probiotik di dunia.
Selamat pagi teman-teman semua!
(19/10/22) Dalam rangka mempelopori perhitungan Tingkat Konsumsi Dalam Negeri (TKDN) di Bidang Pangan, Pusat Studi Pangan dan Gizi UGM, PUI-PT Probiotik berkolaborasi dengan Kedaireka dan Kemenristekdikti, mengadakan kegiatan workshop dan pelatihan TKDN yang telah diselenggarakan pada Senin – Selasa, 17 – 18 Oktober 2022 bertempat di Ruang Seminar Lantai 3 Pusat Studi Pangan dan Gizi UGM. Kegiatan ini diikuti oleh 60 orang peserta, baik dari mahasiswa S1, mahasiswa S2, UMKM, hingga Dinas Koperasi dan UKM Yogyakarta. Terdapat tiga narasumber yang diundang, yaitu Bp Nendra, S.E. dan Bp Taufiq, S.T., M.T., dari Kementerian Perindustrian RI, serta Bp. Setio Agung Wibowo dari PT Surveyor Indonesia.
Hello Everyone!
PUI-PT Probiotics X Mazaraat saat ini membuka kesempatan kepada teman-teman semua untuk bergabung dalam kelas spesial “Cheese Monger” bersama dengan Mas Jamie Najmi (Owner Mazaraat Artisan Cheese)
Cheese monger dikenal juga dengan ilmu yang mempelajari sifat-sifat sensori pada berbagai macam keju. Bagi kalian yang tertarik silakan mendaftar pada tautan berikut:
Kegiatan akan dilaksanakan pada,
Hari/Tgl: Senin/ 24 Oktober 2022
Waktu : 09.00 – 12.00
Lokasi : R. Seminar Lt.3 Pusat Studi Pangan UGM